10 of Dental Anomalies

10 of Dental Anomalies



1.    Evaginasi gigi, gigi dengan cups berlebih dan berbentuk tidak normal disebabkan hyperplasia lapisan ektomesenkim/faktor genetik.

2.    Invaginasi gigi (Dens In dente), adanya tonjolan didaerah cingulum gigi Incisivus disebabkan terselubungnya organ enamel diantara mahkota gigi, sering pada Incisivus lateral atas. Kelainan ini dapat menyebabkan retensi sisa makanan sehingga timbul karang gigi atau infeksi pada jaringan pulpa.
Invaginasi gigi (Dens In dente)


3.    Dens Envaginatus, anomali yang menunjukan adanya protuberansia yang menyerupai tuberkel pada gigi premolar. Secara klinik tampak sebagai cups tambahan. Protuberansia terletak diantara cusp bukal dan lingual gigi premolar.

4.    Flexion, akar gigi yang membengkok kurang dari 45.
 Flexion, akar gigi yang membengkok kurang dari 45⁰

5.    Segmented Root (akar bersegmen), akar gigi yang terpisah dari bagian yang lain sehingga menjadi dua segmen biasanya karena trauma.
6.    Akar dan tonjol gigi tambahan
·      akar tambahan,terdapat cabang atau akar tambahan dengan saluran akar utama pada  apeks akar.
·      tonjol tambahan, tonjol atau tuberkel tambahan pada molar akhir atas dan kaninus atas.

7.    Dwarfed Root (akar pendek)  , akar gigi yang lebih pendek dari ukuran normal karena kelenjar hipofisis kurang aktif sedangkan mahkota normal.

8.    Enamelona (Mutiara enamel), suatu endapan email kecil disekitar apikal dentin akibat pertautan sementun dan email seperti mutiara.

9.    Taurodontia, gigi dengan ruang pulpa yang sangat panjang (tidak ada pengecilan disekitar cemento enamel junction). Dalam poto rontgen akan terlihat kamar pulpa yang sangat luas, akar pendek, dan bifurkasi hanya beberapa milimeter dari apeks.

10.    Amelogenesis Imperfecta, kelainan pada struktur jaringan yang menggangu pembentukan email baik pada gigi susu maupun gigi permanent. Email dapat terbentuk sedikit atau tidak sama sekali sehingga mahkota gigi terlihat kuning kecoklatan dan permukaannya kasar.

0 Response to "10 of Dental Anomalies"

Post a Comment